Jakarta - Paket mencurigakan di rumah mantan Kapolda Jawa Barat Irjen Is Sukandar di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, dipastikan bom. Polisi masih berjaga-jaga di lokasi.
"Iya itu bom, diberitahu sama Gegana tadi dan memang positif bom. Mereka minta izin untuk meledakkannya di sini," kata Gamal Imam Santoso di Jalan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, 27B nomor 36, Sabtu (19/3/2011).
Gamal adalah anak menantu Is Sukandar. Rumah itu kini dihuni oleh anak dan menantu Is.
Gamal mengaku diperlihatkan X-ray-nya. "Dari X-ray itu ada bentuk rangkaian, ada benda yang diduga detonator dan kabel," ujarnya.
Jadi bom? "Iya bom," kata Gamal.
Menurut dia, paket itu dikirim atas nama Aina. "Pengirim mencantumkan nomor telepon. Terus istri saya telepon, ternyata bukan Ibu Aina," kata Gamal.
Pembantu rumah tangga Gamal, Rodiah, menambahkan paket tersebut berbentuk box kecil yang dibungkus koran dan dibungkus plastik.
"Karena saya curiga, saya lapor ke polisi dan diledakkan," kata Rodiah.
Pengamatan detikcom, polisi masih berjaga-jaga di lokasi. Kaca jendela di teras terlihat pecah akibat ledakan itu. Demikian pula dengan kaca yang ada di meja.
dikutip dari detikNews
"Iya itu bom, diberitahu sama Gegana tadi dan memang positif bom. Mereka minta izin untuk meledakkannya di sini," kata Gamal Imam Santoso di Jalan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, 27B nomor 36, Sabtu (19/3/2011).
Gamal adalah anak menantu Is Sukandar. Rumah itu kini dihuni oleh anak dan menantu Is.
Gamal mengaku diperlihatkan X-ray-nya. "Dari X-ray itu ada bentuk rangkaian, ada benda yang diduga detonator dan kabel," ujarnya.
Jadi bom? "Iya bom," kata Gamal.
Menurut dia, paket itu dikirim atas nama Aina. "Pengirim mencantumkan nomor telepon. Terus istri saya telepon, ternyata bukan Ibu Aina," kata Gamal.
Pembantu rumah tangga Gamal, Rodiah, menambahkan paket tersebut berbentuk box kecil yang dibungkus koran dan dibungkus plastik.
"Karena saya curiga, saya lapor ke polisi dan diledakkan," kata Rodiah.
Pengamatan detikcom, polisi masih berjaga-jaga di lokasi. Kaca jendela di teras terlihat pecah akibat ledakan itu. Demikian pula dengan kaca yang ada di meja.
dikutip dari detikNews
Tidak ada komentar:
Posting Komentar